Pelatihan “Pengambilan Contoh Uji Limbah B3” disusun untuk meningkatkan kompetensi teknis peserta dalam melakukan sampling limbah B3, baik dalam bentuk cair, padat, maupun lumpur. Materi yang disampaikan mencakup:
✅ Konsep Dasar dan Regulasi
▫️ Definisi dan klasifikasi limbah B3
▫️ Regulasi terkait limbah B3 (UU No. 32 Tahun 2009, PP No. 101 Tahun 2014, Permen LHK, dan SNI terkait)
▫️ Prinsip dasar pengambilan contoh uji limbah B3
✅ Metode Pengambilan Contoh Uji
▫️ Teknik sampling limbah B3 cair, padat, dan lumpur
▫️ Pemilihan titik sampling, peralatan, dan wadah sampel yang sesuai
▫️ Prosedur pengawetan sampel dan chain of custody
▫️ Penanganan keamanan dan K3 dalam pengambilan contoh limbah B3
✅ Praktik Lapangan
▫️ Simulasi pengambilan contoh uji limbah B3
▫️ Teknik pelabelan dan dokumentasi sampel
▫️ Penyusunan laporan hasil pengambilan contoh uji
Pelatihan ini sangat sesuai untuk teknisi laboratorium lingkungan, personel pemantauan lingkungan, pengelola limbah B3 di industri, konsultan lingkungan, serta pihak-pihak yang terlibat dalam pengelolaan dan pengawasan limbah B3.





Reviews
There are no reviews yet.